Bandar Bola – Tim nasional Basket Putri Korea bertekat untuk berhasil lolos di babak kualifikasi Olimpiade Rio FIBA 2016 untuk mengamankan posisi sebagai peserta Olimpiade Basket Putri di Rio tahun ini setelah sebelumnya gagal menjadi peserta Olimpiade London 2012.
Presiden Korea Basketball Federation (KBF) Yul Pang percaya dan yakin bahwa tim basket putri tahun ini akan berhasil memenuhi harapan segenap penduduk Korea dan bahkan mencatat prestasi lebih baik lagi dari tahun 2008.
Tim Nasional Basket Putri Korea
Babak Kualifikasi yang diselenggarakan di Nantes, Perancis antara tanggal 13-19 Juni tahun ini akan memperebutkan 5 tiket untuk berkompetisi di Rio. Tercatat 12 tim nasional terbagi ke dalam 4 Grup yang masing-masing terdiri dari tiga tim, Korea sendiri tergabung ke dalam Grup C bersama dengan Belarus dan Nigeria.
Turnamen kualifikasi diselenggarakan dengan sistem setengah kompetisi untuk masing-masing tim berhadapan dengan tim yang berada di dalam satu grup. Klasemen secara keseluruhan dari poin kemenangan dan skor setiap pertandingan akan memilih 5 tim terbaik untuk melengkapi total 12 tim yang lolos ke Olimpiade Rio.